Rutin Baca Surah Ini Setiap Malam, Kuburan Harum dan Terhindar dari Siksa Kubur Kata Syekh Ali Jaber
Syekh Ali Jaber ungkap amalan surah yang membuat kuburan harum dan menghindarkan dari siksa kubur /Tangkapan layar YouTube Syekh Ali Jaber
PortalJember.com - Setiap surah di dalam Al Quran, memiliki fadhilah dan keutamaan jika kita amalkan dan baca dengan rutin.
Salah satu surah tersebut bisa membuat kuburan harum dan menghindarkan dari azab kubur bagi pengamalnya.
Hal itu diungkap langsung oleh Almarhum Syekh Ali Jaber di dalam salah satu ceramah. Sebenarnya surah apakah yang dimaksud?
Dilansir PortalJember.com dari kanal YouTube MataHati Islami yang diunggah 26 September 2016, berikut penjelasan Syekh Ali Jaber terkait surah yang membuat kuburan harum dan menghindarkan dari azab kubur.
Surah yang dimaksud adalah surah Al Mulk. Surah Al Mulk merupakan surah ke-67 di dalam Al Quran.
Surah ini tergolong surah Makkiyah (diturunkan di Mekah) dan terdiri dari 30 ayat.
Apa yang diutarakan Syekh Ali Jaber ini bukanlah omongan semata. Ada bukti yang menyertainya.
Syekh Ali Jaber menyampaikan, ia pernah menerima pesan singkat dari seorang jamaah. Pesan tersebut berisi bahwa ibu dari seorang jamaah ini baru saja meninggal.
Ketika jenazah hendak dimakamkan, seluruh pelayat yang hadir di acara tersebut mencium harum wewangian. Sontak saja, semua yang hadir bingung dan saling pandang satu sama lain.
Dalam hati, mereka berpikir dari mana asal aroma tersebut. Tidak disangka, ternyata harum wangi itu berasal dari jenazah ibu jamaah ini.
Lantas, Syekh Ali Jaber bertanya kepada jamaah ini, "Sebenarnya apa yang diamalkan oleh ibumu sampai kuburannya harum?"
"Ibu saya orang awam. Tetapi, ia tidak akan tidur sebelum membaca surah Al Mulk," jawab jamaah tersebut.
Ternyata amalan ibu dari jamaah ini adalah membaca rutin surah Al Mulk sebelum tidur.
Bahkan keutamaan membaca surah Al Mulk ada di dalam sabda Rasulullah. Rasulullah SAW berkata,
"Ada surat dari Al Quran yang terdiri dari 30 ayat. Surat tersebut dapat memberikan syafaat bagi 'temannya' (yakni orang yang banyak membacanya) sehingga orang tersebut diampuni dosanya, yaitu Surat Tabarokalladi bi yadihil mulk."
Keutamaan lain dari membaca surah Al Mulk adalah dijauhkan dari siksa kubur dan siksa neraka yang pedih.
Abdullah bin Mas'ud mengatakan, "Barangsiapa membaca surat Tabarokalladi bi yadihil mulk setiap malam, maka Allah azza wa jalla menghindarkannya dari adzab kubur, dan dahulu kami (para sahabat) di saat Rasulullah SAW (masih hidup) menamainya 'Al-Mani'ah' (penghindar/penghalang). Sungguh surat tersebut ada dalam Kitabullah, barangsiapa membacanya dalam suatu malam, maka ia telah banyak berbuat kebaikan."
Dari situ kita dapat mengambil kesimpulan bahwa memperbanyak membaca surah Al Mulk di malam hari sebelum tidur, dapat menghindarkan seseorang dari siksa kubur dan kuburannya wangi.***