BREAKING NEWS: Truk Molen Tabrak Motor Penjual Krupuk di Mengwi, Sopir: Syukur Kena Motor, Pak


 TRIBUN-BALI.COM, MANGUPURA - Sebuah truk molen yang mengangkut campuran beton menabrak motor penjual krupuk yang parkir di Jalan Banjar Pengiasan, Mengwi, Badung, Selasa 8 Juni 2021.

Truk yang dikendarai seorang pria bernama Amin itu menabrak motor yang sedang parkir di depan warung Putri.

Informasi yang dihimpun, truk tersebut remnya blong. Saat diparkir truk itu pun mundur dan menabrak motor jenis Vario tersebut.

Beruntung tidak ada korban jiwa pada kejadian tersebut.

Hanya saja satu unit sepeda motor jenis Vario warna hitam dengan plat nomor DK 4610 ABT hancu

r. Selain motor hancur, barang dagangan penjual kerupuk juga ikut hancur.

Sang sopir, Amin mengatakan truk yang dikemudikannya itu berangkat dari Suwung Denpasar dalam kondisi normal dan tidak ada masalah.

"Truknya biasa aja pak normal saya bawa dari Suwung, Denpasar," ujarnya.

Amin pun mengaku saat berhenti dan memarkir truknya di Jalan Raya Mengwi itu, truknya mundur dan rem mendadak blong mendadak hingga menabrak sepeda motor yang terparkir.

"Saya tidak tau blong pak. Namanya juga alat, bisa saja rusak. Namun sudah saya hubungi mekaniknya agar ke sini," jelasnya.

Truk molen yang mengangkut campuran beton menabrak motor penjual krupuk yang parkir di Jalan Banjar Pengiasan, Mengwi, Badung, Selasa 8 Juni 2021.

Saat ini antara sopir truk dan pemilik motor sudah berdamai dan Amin akan mengganti rugi motor pedagang kerupuk tersebut.

"Syukur kena motor pak, motor kan bisa dibeli. Jadi saya syukur tidak ada korban. Saya juga tidak tau kalau remnya blong," pungkasnya.

Kecelakaan di Jalan Cok Agung Tresna, Denpasar

Sementara itu, kecelakaan lalu lintas juga terjadi di Jalan Cok Agung Tresna, Kota Denpasar, Bali, Selasa 8 Juni 2021 dini hari.

Seorang pemuda tewas di tempat kejadian perkara (TKP) usai mengalami kecelakaan.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Denpasar mengarahkan ambulans PSC BPBD Kota Denpasar dari Pos Juanda ke TKP untuk mengevakuasi korban.

Sesampainya di TKP petugas medis memeriksa korban dan dinyatakan telah meninggal dunia.

"Korban laka lantas di Jalan Cok Agung Tresna, pasien dinyatakan meninggal dunia," kata Ardy kepada Tribun Bali.

"Pupil dilatasi maksimal, dan saturasi tidak terbaca, pasien dinyatakan meninggal dunia," jelasnya.

Diketahui korban berinisial D P G, pemuda berusia 20 tahun beralamat di Banjar Wanasari Desa Ekasari, Melaya, Jembrana, Bali.

Setelah dinyatakan meninggal dunia, BPBD kembali mengerahkan ambulans Pantastis (Jenazah) untuk menuju ke TKP dan mengevakuasi korban menuju kamar jenazah Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah Kota Denpasar.

"Korban dievakuasi menuju KMJ RSUP Sanglah," ujar dia. (*)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel