Diduga Rem Blong, Dump Truck Pembawa Sawit Hantam 2 Rumah
Personil Polres Solok saat melakukan olah TKP kecekalaan Lalin yang melibatkan Dump Truck pengangkut sawit.(Ist)
Solok,Gatra.com- Diuduga mengalami rem blong sebuah Dump Truck Hino dengan nomor polisi BA 9024 GF menghantam 2 rumah milik warga yang berada di Jalan lintas Solok Padang Km. 18 Jorong Pasar Usang Nagari Koto Gadang Guguak Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok, Sumatera Barat Rabu (9/6), sekira pukul 05.00 Wib.
Kepala jorong (pemukiman) Guguk Robi Edwar saat ditemui dilokasi kejadian mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada pagi hari tadi, dimana truk yang diduga mengangkut kelapa sawit ini mengalami rem blong dan akhirnya menabrak ke 2 rumah warga. "Untuk kondisi dari rumah Mus saat ini mengalami kerusakan pada bedeng tempat usaha bunganya, sementara untuk rumah Eka kerusakan terjadi pada sebagian atap rumahnya," kata Edwar.
Lebih lanjut Edwar juga menyampaikan dalam kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa, namun akibat kejadian ini ke 2 rumah milik warga masing-masing milik Mus, dan Eka ini mengalami kerusakan dibeberapa bagian rumahnya.
Sementara ini dari pantauan di lokasi kejadian, truk ini masih terlihat berada dilokasi kejadian dengan kondisi terlihat rebah kuda dan masih menunggu proses untuk dievakuasi dari lokasi kejadian.
Dan dapat juga saya gambarkan bahwa dilokasi Pasar Usang Guguk ini persisnya tempat terjadinya kecelakaan truk ini merupakan jalan lintas Sumatra yang menghubungkan daerah Padang dengan daerah Solok dengan struktur jalannya menanjak
Kapolres Solok Azhar Nugroho membenarkan telah terjadi kecelakaan lalu lintas pada hari Rabu (9/6) sekira pukul 05.00 wib di Jalan lintas Solok Padang Km. 18 Jorong Pasar Usang Nagari Koto Gadang Guguak Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok. Mobil Dump Truck Hino BA 9024 GF yang dikemudikan Sarul Menabrak 2 unit rumah.
"Yang mana kejadian berawal ketika Mobil Dump Truck Hino BA 9024 GF yang datang dari arah Padang menuju Solok, dan sesampainya di TKP dengan situasi jalan turunan Dump Truck Hino BA 9024 GF tersebut mengalami Rem Blong dan kemudian hilang kendali serta tidak dapat di hentikan dan pada saat yang bersamaan Mobil Dump Truck Hino yang Dikemudikan Sarul tersebut membelokkan kendaraannya kekiri sehingga menabrak 2 Unit Rumah warga yang berada di TKP," terang AKBP Azhar Nugroho.
"Akibat dari kejadian tersebut penumpang Mobil Dump Truck Hino BA 9024 GF A.n NOPI PUTRA mengalami luka ringan dan dibawa ke RSUD Kayu Aro Kab. Solok. Dan terhadap kendaraan yang terlibat kecelakaan telah diamankan di Sat Lantas Polres Solok