Pengen Awet Muda! Berikut Tips Jitu Ala Rasulullah SAW Secara Gratis


 Pengen Awet Muda! Berikut Tips Jitu Ala Rasulullah SAW Secara Gratis./ /Pexels/Michaels

MANTRA SUKABUMI - Semua orang pasti ingin kelihatan awet muda, oleh sebab itu ikuti tips jitu ini.

Sebenarnya Islam memiliki ajaran bagi para umatnya untuk merawat diri, salah satunya agar terlihat selalu awet muda.

Rasullah SAW memberikan tips jitu awet muda secara alami tanpa biaya atau gratis, intip tipsnya disini.

Dirangkum oleh mantrapandeglang.com dari berbagai sumber pada Kamis, 17 Juni 2021, berikut mengenai tips jitu awat muda.

Awet muda memang menjadi idaman semua orang baik laki laki maupun perempuan.karena dengan awet muda merasa menjadi lebih percaya diri.

Awet muda banyak diinginkan terutama oleh kaum hawa.Saat ini terdapat berbagai cara agar penampilan dapat terlihat lebih memukau,salah satunya merawat kulit.

Agar terlihat lebih awet muda banyak treatment dilakukan,seperti skincare routine,tanam benang,hollywood peeling,hingga operasi pelastik untuk menunjang penampilan.

Untuk mencapai tujuan tersebut banyak orang rela mengeluarkan banyak budget demi kecantikan kulit.

Cara inipun dianggap lebih murah dan tidak ribet juga mudah dilakukan dalam keseharian.

berikut adalah tips awet muda ala Rasulullah SAW .

1. Taat Ibadah, Sabar, Senang Bersyukur, dan Ramah

Sholat, sabar, bersyukur, dan ramah merupakan satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan dari diri umat Islam. Semua umat Islam wajib menjalankan sholat dan selalu bersyukur dalam kondisi apapun.

Juga sabar dan selalu ramah meski dalam kondisi sempit. Karena semua yang kita alami sudah ada yang mengatur.

Pedoman itu harus dipegang teguh oleh semua umat Islam agar hati menjadi tenang dan pikiran menjadi lebih fresh. Karena pikiran yang stres dan hati yang suntuk akan membuat sel-sel lebih cepat mati yang bisa membuat kita terlihat lebih tua.

2. Menganut Pola Makan Sehat

Makan itu tidak hanya memasukkan sesuatu yang mengenyangkan ke dalam perut, tetapi kita juga harus mempertimbangkan takaran gizi yang masuk ke dalam tubuh kita.

Makanan yang sehat adalah makanan yang seimbang antara sayur-sayuran, buah-buahan, dan juga daging. Tidak berat sebelah. Nabi juga mengajarkan untuk makan tidak terlalu kenyang, untuk membagi ruang perut menjadi tiga bagian, 1/3 makanan, 1/3 air, dan 1/3 udara.

3. Puasa Sunah

Selain baik untuk kesehatan tubuh, puasa sunnah juga baik untuk perawatan wajah dan kecantikan.

Demikian mengenai tips jitu ala Rasulullah SAW secara gratis, semoga bermanfaat.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel