Warga Karawang Tewas Kecelakaan di Subang Menabrak Kereta Api Mobilnya Hancur Ringsek

Warga mengerubungi kendaraan BRV yang ringsek setelah menabrak kereta api

Laporan Kontributor Tribun Jabar, Irvan Maulana

TIBUNJABAR.ID, SUBANG - Kendaraan BR-V dengan plat nomor T 1744 FH mengalami kecelakaan di Subang tepatnya di Kampung Depong Desa Parigimulya Kecamatan Cipunagara Kabupaten Subang, Jumat (11/6/2021) setelah menabrak kereta api.

Kepala Polsek Pagaden Kompol Mustamir mengatakan peristiwa nahas tersebut terjadi sekira pukul 06.45 WIB.

“Kendaraan tersebut menabrak kereta api Parcel jurusan Jakarta," kata Kapolsek Pagaden ketika dikonfirmasi Tribun Jabar melalui sambungan telepon, Jumat (11/6/2021).

Kendaraan itu menabrak kereta api saat melintas di perlintasan tanpa palang pintu. Kondisi mobil berwarna putih itu ringsek.

"Satu orang tewas dalam kecelakaan tersebut. Identitas korban tewas bernama Suratno (45) warga Perum Karaba Indah Desa Wadas Kecamatan Teluk Jambe Kabupaten Karawang,” kat dia.

Soal awal mula kejadian, kata Kapolsek Pagaden, kronologi kecelakaan berawal saat kendaraan tersebut melewati kawasan tersebut.

“Informasi sementara, dalam waktu bersamaan kereta api parcel jurusan Jakarta dan Mobil BR-V melintas sehingga kecelakaan. Kendaraan yang dikendari korban sempat terseret," kata dia.

Terlihat dalam sebuah unggahan video amatir, kondisi mobil terlihat rusak parah.

"Jasad Korban saat itu langsung dibawa ke Puskesmas Cipunagara, dan sudah diserah terimakan kepada pihak keluarga," katanya.

 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel