Bacaan Dzikir Sebelum Tidur, Pelancar Rezeki Besok Pagi

Ilustrasi doa akhir tahun.*/ /Unsplash

RINGTIMES BANYUWANGI – Doa dan dizkir dianjurkan bagi umat Islam untuk dibaca agar sellau mengingat Allah SWT selaku pencipta manusia dan seisi semesta.

Sbelum tidur,membaca doa bukan hanya memanjatkan rasa syukur, namun juga meminta pada Allah SWT agar kedusuhan hidup dijauhkan sejauh-jauhnya dari manusia.

Dzikir membuat umat Islam mengingat Allah sennatiasa sehingga selalu bersyukur dengan beratnya hidup yang dijalani, namun tetap optimis jika Allah SWt memberikan rezeki yang tepat pada tiap makluknya.

Setiap manusia akan diberikan rezkei sesuai porsinya yang dimata Allah pas dan tidak berlebihan. Sehingga manusia harus senantiasa mensyukuri nikmat dan ridho yang diberikan Allah berupa rezeki.

Rezeki tak melulu soal uang, namun juga kesehatan dan kebahagiaan hati. Lantas, doa apa yang bisa dibaca sebelum tidur agar Allah SWT memberikan nikmat besok pagi berupa kelancaran rezeki?

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari kanal Youtube NikHan TV pada 27 Maret 2021, berikut bacaan dzikir sebelum tidur agar Allah lancarkan rezeki Anda besok pagi.

Pertama, bacalah Al-Fatihah dengan niat yang tulus semata karena Allah SWT.

Halaman:

Editor: Indah Permata Hati

Kedua, lanjutkan sengan surah Al-Iklhas. Baca dengan khusu dan baik. Bacalah sebnayak 3 kali.

Ketiga, bacalah surah Al-Falaq dengan niat yang baik. Anda bisa membaca sebanyak 3 kali.

Keempat, lanjutkan dengan surah An-Naas. Baca juga sebanyak 3 kali mengharap Allah SWT semata.

Kemudian bacalah Ayat Kursi. Ayat Kursi bisa Anda baca agar Allah SWt melindungi tidur Anda dari segala gangguan. Bacalah ayat kursi sebanyak 3 kali juga sebelum Anda meniatkan diri tidur.

Terakhir, lafalkan dua ayat terkahir dari surah Al-Baqaraah yakni pada ayat 285 hingga 288.

Ada baiknya juga Anda melafalkannya sebanyak 3 kali.

Akhiri dengan Doa Sebelum Tidur.

“Bismika Alloohumma Ahyaa Wa Ammuut”

Artinya: “Dengan menyebut nama-Mu Ya Allah, Aku hidup dan aku mati.”

Itulah doa dan dzikir yang bisa Anda panjatkan sebelum tidur agar Allah SWT membuka kelancaran rezeki besok pagi kepada Anda agar bisa menghidupi keluarga dengan baik. Semoga Allah SWT menjaga tidur kita semua.***

 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel